SUARA INDONESIA JAKARTA

Kodim 0708 Purworejo Gandeng Sekber IPJT Berikan Bansos pada Warga Miskin

- 13 January 2021 | 10:01 - Dibaca 1.44k kali
Peristiwa Daerah Kodim 0708 Purworejo Gandeng Sekber IPJT Berikan Bansos pada Warga Miskin
Babinsa Koramil 11 Loano, ketika memberikan bantuan di dampingi ketua IPJT Purworejo (Foto: Agua/Suaraindonesia)

PURWOREJO - Untuk mengurangi beban masyarakat yang tidak mampu dan terdampak pandemi Covid-19, Kodim 0708 Purworejo bersama Sekber IPJT Purworejo, membagikan paket sembako di Dusun Gunung Asem RT. 002 RW. 002 Desa Banyuasin Separe, Kecamatan Loano, Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah, Senin (11/01/2021).

Serda Sugiyanto selaku Babinsa Koramil 11 Loano, saat ditemui awak media dilokasi menyampaikan, bahwa program tersebut merupakan program dari Kodim 0708 Purworejo yang menggandeng DPC IPJT Purworejo untuk memberikan bantuan paket sembako kepada masyarakat yang kurang mampu.

"Kodim 0708 Purworejo juga sudah membagikan ratusan paket sembako di beberapa Kecamatan yang ada di Kabupaten Purworejo," ungkapnya.

Sugiyanto juga mengaharapkan kepada masyarakat apabila ada warga yang kurang mampu dan membutuhkan bantuan untuk segera melaporkan ke koramil terdekat maka akan segera kami tindak lanjuti.

Selanjutnya, Muhammad Fauzi selaku Ketua Sekber IPJT Purworejo megatakan, program bansos ini merupakan wujud kepedulian Kodim 0708 Purworejo kepada masyarakat.

"Semoga kedepan Kodim 0708 Purworejo selalu mengandeng kami IPJT Purworejo untuk membantu masyarakat baik dalam bidang sosial dan dalam pemberitaan," katanya.

Sementara itu, Saunah (75) warga Desa Banyuasin Separe yang mendapatkan bantuan mengungkapkan, terima kasih sekali kepada TNI yang selalu membantu masyarakat.

"Mudah-mudahan para anggota TNI selalu diberikan kesehatan dilindungi sama Alloh dan panjangkan umurnya," siangkatnya. (Agus.S)

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta :
Editor :

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya

Featured SIN TV